Remaja Sehat, Masa Depan Kuat: Gaul Boleh, Bahaya No Way!

Remaja Sehat, Masa Depan Kuat: Gaul Boleh, Bahaya No Way!

Remaja Sehat, Masa Depan Kuat: Gaul Boleh, Bahaya No Way!

Institut Kesehatan dan Teknologi Kartini Batam kembali menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kesadaran kesehatan di kalangan generasi muda melalui kegiatan penyuluhan bertajuk "Remaja Sehat, Masa Depan Kuat: Gaul Boleh, Bahaya No Way!".

Kegiatan ini menghadirkan Ibu Rini Susanti, SKM., M.Kes, sebagai pemateri yang inspiratif dan berpengalaman di bidang kesehatan masyarakat. Dalam penyampaian materinya, beliau mengajak para remaja untuk lebih memahami pentingnya menjaga gaya hidup sehat di tengah tantangan modern, seperti pengaruh pergaulan bebas, kebiasaan merokok, penggunaan vape, begadang, hingga konsumsi makanan dan minuman tinggi gula.

Melalui pendekatan yang santai dan interaktif, peserta diajak untuk memahami bahwa menjadi remaja sehat bukan berarti ketinggalan zaman. Justru, gaya hidup sehat adalah tren positif yang membentuk pribadi tangguh, percaya diri, dan siap meraih masa depan yang gemilang.

Kegiatan ini juga menjadi wadah edukatif bagi para siswa untuk berdiskusi langsung mengenai cara menjaga kesehatan fisik dan mental, serta membangun lingkungan pertemanan yang positif dan bebas dari pengaruh negatif.

Dengan terselenggaranya kegiatan ini, Institut Kesehatan dan Teknologi Kartini Batam berharap dapat terus berperan aktif dalam membentuk generasi muda yang cerdas, sehat, dan berkarakter. Karena sejatinya, remaja sehat adalah pondasi bagi masa depan bangsa yang kuat.


Get A Quote

Institut Kesehatan dan Teknologi Kartini Batam

WhatsApp

Silakan hubungi kami
untuk mendapatkan informasi terkait
Institut Kesehatan dan Teknologi Kartini Batam.

Kak yanti – Marketing
Marketing
Kak yanti
Kak Irma – Marketing
Marketing
Kak Irma
Kak Erna – Marketing
Marketing
Kak Erna
Kak Indra – Marketing
Marketing
Kak Indra